Era Baru Kemandirian



Abad 21 terus berjalan seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi. Tak hanya “menteknologikan manusia”, perkembangan ilmu pengetahuan kini juga mulai dapat “memanusiakan teknologi”. Pendigitalisasian berbagai bidang kehidupan adalah hal yang pastinya akan kita jumpai sepanjang abad ini. Pendidikan, bisnis, kesehatan, hiburan dan bahkan sosial interaksi kini dapat diakases dengan sentuhan jari.


Dewasa ini, perkembangan teknologi membawa berbagai pengaruh besar dalam dunia karir dan bisnis. Pemanusiaan teknologi tentu saja mengindikasikan kemajuan sumber daya manusia dalam melakukan pengembangan ilmu pengetahuan. Namun disisi lain, hal ini berimbas pada terbatasnya jumlah lapangan pekerjaan ataupun kesempatan untuk meniti karir bagi hampir sebagian besar generasi indonesia.

Dengan memanusiakan teknologi, kini berbagai perangkat teknologi dapat memiliki kemampuan untuk berpikir, bersikap dan bahkan berinteraksi selayaknya manusia pada umumnya. Meskipun hal ini merupakan pencapaian yang luar biasa, namun ketatnya persaingan karir tentu saja tidak dapat diabaikan begitu saja. Kecanggihan teknologi akan menjadi ancaman terbesar bagi generasi muda dalam dunia kerja.

Dalam era yang serba digital, penguasaan teknologi merupakan kualifikasi yang harus dimiliki oleh para pelamar kerja. Berdasarkan data yang dihimpun oleh Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah pengangguran di Indonesia pada hingga 2017 mencapai angka 7,04 juta orang. Besarnya angka pengangguran tentu saja dilatarbelakangi oleh banyaknya sumber daya manusia Indonesia yang masih gagap teknologi.

Untuk menghadapi persaingan dunia kerja yang sedemikian ketatnya, diperlukan peningkatan kualitas sumber daya manusia. Generasi muda tidak bisa lagi hanya mengandalkan “koneksi” semata untuk memanjat karir mereka. Setiap individu haruslah memiliki kesadaran dan juga kemandirian untuk terus mau mengedukasi dirinya agar dapat mengikuti perkembangan jaman. Oleh karena itu, sudah saatnya generasi Indonesia memulai era baru kemandirian.

Era baru kemandirian menekankan pada kemauan setiap individu untuk terlibat langsung secara aktif dan kreatif dalam membangun karir dan hidup mereka sendiri. Generasi muda Indonesia dikarunai potensi yang sangat besar untuk menjadi individu tangguh yang dapat membangun bangsanya sendiri dan dunia. Sangat besar peluang sukses yang terbuka untuk para calon cendikia bangsa jika mereka mau memulai pergerakan mandiri mereka.

Sudah saatnya generasi muda membangun karir dan hidup mereka sendiri. Mereka dapat membuat karya sederhana untuk melatih keahlian dan keterampilan mereka dalam bekerja. Mereka dapat menekuni minat mereka sebagai bentuk dari ekspresi diri dan pembuktian kualitas.

Era baru kemandirian menjadi fokus utama kami pada awal tahun ini. Penanaman pola pikir positif dan kreatif serta pengedukasian diri untuk terus belajar dan berkarya akan senantiasa menghantarkan generasi muda Indonesia ke gerbang kesuksesan. Alangkah indahnya jika gagasan mendapat dukungan dari berbagai pihak. Kelak, Indonesia akan menjadi sebenar-benarnya kiblat dari kemandirian.

New Edition

Pendulum Magazine: Vol. I Ed. 02

Menyusul edisi pertama, hari ini tim Pendulum Media kembali merilis majalah dengan tema pemikiran kritis. Pada edisi ini, kami akan menga...